Pelatihan Administrasi 1: Persuratan dan Notulensi Bersama UKM UTMC
Pelatihan Administrasi 1: Persuratan dan Notulensi Bersama UKM UTMC
Alhamdulillah, kegiatan Pelatihan Administrasi 1: Persuratan dan Notulensi yang dilaksanakan pada Sabtu, 21 Juni 2025 bertempat di Ruangan E6 FKIP Lt.2 Universitas Jambi telah selesai dilaksanakan dengan lancar. Kegiatan ini menjadi salah satu agenda penting UKM UTMC dalam rangka meningkatkan kapasitas anggota, khususnya dalam bidang administrasi organisasi.
Dengan mengusung tema “Efektivitas Administrasi sebagai Pilar Organisasi yang Tertib dan Terstruktur,” pelatihan ini bertujuan memberikan pemahaman mendalam tentang bagaimana administrasi yang baik dapat menjadi fondasi bagi keberlangsungan organisasi. Tidak hanya teori, peserta juga diajak praktik langsung dalam pembuatan surat serta penyusunan notulen yang benar.d
Materi disampaikan oleh Diyah Setiti (Trainer Muda 12) yang dengan sabar dan komunikatif membimbing peserta selama kegiatan berlangsung. Antusiasme peserta terlihat jelas dari banyaknya pertanyaan, diskusi, hingga partisipasi aktif mereka saat simulasi berlangsung. Hal ini menunjukkan tingginya semangat belajar anggota UKM UTMC dalam mengembangkan diri.
Selain mendapatkan ilmu baru, kegiatan ini juga menjadi momentum silaturahmi antaranggota. Mereka saling berbagi pengalaman terkait pengelolaan administrasi di masing-masing divisi. Diharapkan setelah mengikuti pelatihan ini, seluruh peserta dapat mengimplementasikan ilmu yang diperoleh dalam aktivitas organisasi sehari-hari, sehingga UKM UTMC semakin tertib, terstruktur, dan profesional.
Tak lupa kami ucapkan terima kasih kepada pemateri, panitia, serta seluruh peserta yang telah hadir dan berpartisipasi aktif hingga akhir acara. Semoga apa yang didapatkan dalam pelatihan ini menjadi amal jariyah ilmu yang bermanfaat, baik bagi individu maupun organisasi
Sampai jumpa pada Pelatihan Administrasi 2 dan kegiatan-kegiatan UKM UTMC selanjutnya. Terus semangat belajar dan berproses bersama, karena organisasi hebat lahir dari anggota yang terus berbenah dan bertumbuh! 🌸
Komentar
Posting Komentar